Maratua, 24 Desember 2024 – Pos Pelayanan Nataru Polsek Maratua menggelar kegiatan pengamanan di Dermaga Maratua untuk memastikan kelancaran dan keselamatan masyarakat selama liburan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Kegiatan yang berlangsung pada Selasa, 24 Desember 2024, dimulai pukul 08.00 hingga 17.00 WITA ini, melibatkan berbagai unsur, termasuk Polsek Maratua, Koramil, Pos TNI AL, Dishub, Pol PP, dan Puskesmas setempat.
Di bawah pimpinan Ipda Puji Suyanto sebagai PADAL, petugas melaksanakan pengamanan dan memberikan himbauan kepada penumpang untuk selalu menggunakan life jacket sebagai langkah pencegahan terhadap kecelakaan di laut. Tim juga melakukan pengecekan terhadap penumpang yang akan berangkat menggunakan speedboat SB. Jet Maelly dengan 17 orang penumpang tujuan Dermaga Sanggam, Tanjung Redeb.
Selama kegiatan berlangsung, situasi tetap aman dan terkendali, dengan pengawasan ketat terhadap keselamatan penumpang serta kelancaran transportasi laut.
Humas Polres Berau