Bhabinkamtibmas Kelurahan Gunung Panjang Hadiri Kegiatan Pelatihan Mengemudi

  • Whatsapp

Polres Berau – Pada hari Senin, 30 September 2024, pukul 09.30 WITA, bertempat di Kantor Kelurahan Gunung Panjang RT 17, Kecamatan Tanjung Redeb, dilaksanakan kegiatan program pemberdayaan masyarakat melalui Dana Alokasi Umum (DAU) berupa pelatihan mengemudi untuk masyarakat setempat.

Kegiatan ini dihadiri oleh  Kasi Pemberdayaan Kecamatan Tanjung Redeb, Efni Efendi, SE, yang mewakili Camat Tanjung Redeb, serta Sekretaris Lurah Gunung Panjang, Tritura Anang Mangkat, S.Kom. Bhabinkamtibmas Kelurahan Gunung Panjang, Aipda M. Ihsan, juga turut hadir untuk mendukung kelancaran acara.

Acara diawali dengan pembacaan doa oleh Ustad Mustamar dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Dalam sambutannya, Sekretaris Lurah Gunung Panjang, Tritura Anang Mangkat, menekankan pentingnya keterampilan mengemudi bagi masyarakat, terutama untuk mendukung mobilitas ekonomi. 

“Kami berharap program ini dapat meningkatkan kemampuan dan kemandirian masyarakat,” tandasnya.

Pelatihan ini diikuti oleh 20 peserta dan akan berlangsung selama satu minggu ke depan. Para peserta diberikan pelatihan dasar mengenai teknik mengemudi yang benar dan aman, di bawah bimbingan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) yang dipimpin oleh Sylviana Gaffar.

Humas Polres Berau

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *