Polres Berau – Usai melaksanakan pengecekan dan patroli sinergitas di sejumlah titik pengamanan, Kapolres Berau AKBP Ridho Tri Putranto mengikuti Zoom Meeting Monitoring Situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Sitkamtibmas) menjelang malam pergantian Tahun Baru 2026 yang digelar oleh Mabes Polri.
Zoom meeting tersebut dipimpin langsung oleh Kapolri dan diikuti oleh para Menteri serta kepala lembaga terkait sebagai bentuk kesiapsiagaan nasional dalam mengamankan malam pergantian tahun. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan seluruh jajaran di daerah siap menjaga stabilitas keamanan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Kapolres Berau AKBP Ridho Tri Putranto mengatakan, keikutsertaan Polres Berau dalam monitoring ini merupakan wujud komitmen Polri dalam mendukung kebijakan pimpinan pusat. “Kami memastikan seluruh rangkaian pengamanan di wilayah Kabupaten Berau berjalan sesuai dengan rencana operasi dan tetap mengedepankan sinergitas lintas sektor,” ujarnya.
Ia menegaskan, jajaran Polres Berau bersama instansi terkait telah menyiapkan langkah antisipatif menghadapi potensi gangguan kamtibmas. “Personel telah disiagakan di pos pengamanan dan titik rawan, baik untuk mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas maupun gangguan keamanan lainnya,” jelas Kapolres.
Dalam zoom meeting tersebut, Kapolres Berau turut didampingi Pejabat Utama Polres Berau serta unsur Forkopimda dan instansi pendukung, di antaranya Subdenpom, Danki Brimob, Pasi Ops Kodim, Satpol PP, BPBD, Basarnas, dan Senkom. Seluruh pihak menyatakan kesiapan mendukung pengamanan malam tahun baru secara terpadu.
“Sinergi ini menjadi kunci utama dalam menciptakan situasi yang aman, kondusif, dan terkendali pada malam pergantian tahun. Kami mengimbau masyarakat untuk merayakan tahun baru dengan tertib dan tetap mematuhi aturan demi keselamatan bersama,” pungkas Kapolres.
Humas Polres Berau






